Biopori adalah lubang silindris yang berisikan bahan organik dengan ukuran diameter 10 cm dan kedalaman sekitar 100 cm yang digunakan untuk resapan air. Nah gini cara kerjanya bahan organik pada lubang akan memancing orgamisme tanah (cacing) untuk menuju bahan organik tersebut, dan otomatis organisme-organisme itu akan membuat lubang pada dinding biopori, nah lubang itu lah yang akan digunakan sebagai saluran air, sementara itu bahan organik tadi akan diuraikan dan akan menjadi kompos.
Manfaat biopori antara lain :
* Menyuburkan tanah.
* Mencegah terjadinya banjir.
* Dapat meningkatkan daya resapan air.
Cara membuat biopori.
Alat dan bahan:
1. Bor biopori
2. Pipa atau botol plastik yang sudah digunting (diameter 10 cm, panjang (30 cm)
3. Sampah organik
4. Jaring kawat
2. Pipa atau botol plastik yang sudah digunting (diameter 10 cm, panjang (30 cm)
3. Sampah organik
4. Jaring kawat
Langkah-langkah:
1. Lubangi tanah dengan bor biopori kira-kira sedalam 1 meter.
2. Masukkan sampah organik.
3. Masukkan botol plastik agar tanah di pinggir lubang tidak longsor ke dalam lubang
4. Masukkan jaring kawat supaya lubang tidak tersumbat dengan bahan anorganik.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar